Sabtu, 04 Juni 2016

About mbahkung Tony Alva !!



Tony alva adalah legenda hidup dunia skateboard. Pria yang lahir pada 2 September 1957 di Santa Monica, California ini mulai bermain skateboard sekaligus surfing saat menginjak usia 11 tahun. Di tahun 1972 ia bergabung dalam tim skateboard legendaris, Z-Boys yang kisahnya sempat diangkat ke layar lebar. Ia masuk dalam daftar 30 Atlet Skateboard Paling Berpengaruh versi majalah Transworld SKATEboarding.

Gaya skateboard Tony Alva yang seperti umumnya pemain skateboard masa itu mengadopsi trik-trik selancar, terkenal radikal, bebas dan powerful. Dia merevolusi teknik dan trik skateboard dari pakem tradisional tahun 1960an. Skill, gaya dan sikapnya yang kharismatik mengantar Tony menjadi atlet skateboard profesional yang sangat populer sejak masih ABG. Bersama personel asli tim Z-Boys, dia merupakan pencetus menggunakan kolam renang yang kosong sebagai arena skateboard yang dewasa ini telah menjadi nomer standar kompetisi-kompetisi skateboard.

Di tahun 1977 saat usianya masih 19 tahun, Tony Alva memulai usaha produksi papan skateboardnya sendiri yang diberi nama Alva Skates. Inilah produsen papan dan perlengkapan skateboard pertama yang didirikan oleh seorang atlet skateboard. Alva Skates merupakan pionir dalam penggunaan papan lapis berbahan kayu mapel Kanada yang sekarang menjadi standar bagi produk-produk papan skateboard, juga yang pertama memproduksi Rip Grip yang memberikan kemudahan bagi para pemain skateboard untuk mendapatkan grip pada papannya.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar